Jakarta, Beritasidrap.com – Tiga calon presiden (Capres) Anies Baswedan, Prabowo Subianto, dan Ganjar Pranowo akan ikut debat Pilpres 2024 pertama, Selasa (12/12/2023).
Debat perdana mengangkat tema seputar Hukum, hak asasi manusia (HAM), Pemerintahan, Pemberantasan Korupsi, Penguatan Demokrasi, Peningkatan Layanan Publik dan Kerukunan Warga.
BTV jaringan Beritasatu.com akan menyiarkan langsung (live) Debat Capres-Cawapres 2024 malam ini, pukul 18.00 WIB.
Sebagai informasi, BTV bisa disaksikan di kanal 26 untuk Jabodetabek, Cilegon, Serang, kanal 29 untuk Palembang, kanal 35 untuk Bandung,Yogyakarta dan Surakarta, kanal 38 untuk Surabaya dan Balikpapan.
Kemudian kanal 39 untuk Semarang, kanal 30 untuk Banjarmasin, kanal 31 untuk Lebak, kanal 34 untuk Medan dan kanal 48 untuk Batam.
Debat Capres merupakan rangkaian Kampanye Pemilihan Presiden 2024 yang ditetapkan oleh Peraturan Komisi Pemilihan Umum (PKPU.
Kampanye sendiri berlangsung dari tanggal 28 November 2023 sampai 10 Februari 2024.
Komisi Pemilihan Umum (KPU) akan menyelenggarakan debat calon presiden (capres) dan calon wakil presiden (cawapres) sebanyak lima kali yang akan dimulai dari bulan Desember 2023 sampai Februari 2024.
Dalam tiga debat pertama akan berfokus pada capres dan dua debat terakhir pada cawapres. ***