Jeddah, Beritasidrap.com – Timnas Indonesia menahan imbang Arab Saudi dengan skor 1-1 dalam pertandingan Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. Laga yang berlangsung di King Abdullah Sports City, Jeddah, pada Kamis (5/9/2024) waktu setempat atau Jumat (6/9/2024) dini hari WIB ini menampilkan permainan agresif dari kedua tim.
Indonesia membuka keunggulan lebih dulu melalui gol Ragnar Oratmangoen pada menit ke-19. Oratmangoen memanfaatkan umpan dari sisi kanan dan melepaskan tendangan yang berhasil menembus gawang Arab Saudi tanpa mampu dihalau kiper mereka.
Arab Saudi segera merespons dengan meningkatkan intensitas serangan. Setelah beberapa kali menekan pertahanan Indonesia, Musab Aljuwayr menyamakan kedudukan pada menit ke-45+3 melalui bola mati yang tercipta dari kemelut di depan gawang. Gol ini menyamakan skor menjadi 1-1 saat babak pertama berakhir.
Di babak kedua, Arab Saudi terus menekan pertahanan Indonesia. Beberapa peluang tercipta, namun kiper Indonesia tampil gemilang dengan menggagalkan beberapa serangan berbahaya.
Arab Saudi mendapatkan penalti di pertengahan babak kedua, tetapi kiper Indonesia kembali tampil luar biasa dengan menepis tendangan tersebut.
Hingga peluit panjang berbunyi, kedua tim gagal menambah gol.
Indonesia berhasil mengamankan satu poin dari laga tandang ini, menjaga peluang di Kualifikasi Piala Dunia 2026 tetap terbuka lebar.. ***