BERITASIDRAP.COM – PSM Makassar sukses meraih poin sempurna usai menaklukkan Tampines Rovers FC dengan skor 3-1 pada pertandingan kedua grup H AFC Cup 2022 di Stadion Kuala lumpur Malaysia, Senin 27/6/2022.
PSM Makassar sempat tertinggal lebih dulu 1-0 usai striker Tampines Rovers Zehruddin Mahmedovic sukses mencetak gol pada menit ke-29 memampaatkan bola blunder pertahanan PSM yang tidak dapat dihalau penjaga gawang Reza Arya.
Petaka di menit ke-30 Capten kesebelasan Tampines Rovers, Van Huizen diusir keluar lapangan setelah akumulasi kartu kuning.
Keunggulan Tampines Rovers 1-0 atas PSM bertahan hingga turun minum.
Setelah turun minum kedua tim jual beli serangan dan sama-sama menciptakan peluang.
Bermain 10 pemain,Tampines Rovers tertekan dan PSM agresif melakukan serangan.
Eka Reky Pratama memecahkan kebuntuan menyamakan kedudukan 1-1 pada menit ke-48 memanfaatkan assist Pluim.
Hingga akhirnya kerja keras PSM memenangkan laga ini tercipta di menit ke-79, Everton Nascimento pemain pengganti keluar sebagai pahlawan kemenangan usai sepakan kerasnya tak mampu dibendung kiper Tampines.
Skor 2-1, Pasukang Ramang tidak kendor melakukan serangan, di anjuritime 90+4 PSM mendapatkan hadiah penalti dan sukses diselesaikan dengan sempurna Everton Nascimento, 3-1 untuk PSM Makassar.
Skor 3-1 bertahan hingga berakhirnya laga, kemenangan untuk PSM Makassar.
Dengan hasil ini PSM Makassar puncak klasemen group H dan memastikan diri lolos ke fase berikutnya, dengan torehan 4 poin dari sekali seri dan sekali menang pada laga yang mereka lakoni.
Sementara Kuala lumpur City FC di urutan kedua dengan poin satu setelah laga perdananya ditahan imbang Pasukang Ramang skor 0-0.
Tampines Rovers juru kunci dengan mengemas 0 poin dari satu laga dan menyisakan satu laga.
Kuala lumpur City FC dan Tampines masing-masing menyisakan satu laga pamungkas untuk mendapatkan poin di grup H AFC 2022.
Susuna pemain PSM Makassar vs Tampines Rovers
PSM Makassar: Reza Arya, Yuran Fernandes, Agung Mannan, Erwin Gutawa, Akbar Tanjung, Bryan Cesar, Pluim, Rizky Eka, Muh Dzaky, Ramadhan Sananta, Ricky Pratama
Tampines Rovers: Syazwan Buhari, Shuya Yamashita, Ryan Sanizal, Irfan Najeeb, Amirul Haikal, Kyoga Nakamura, Firdaus Kasman, Yasir Hanapi, Zehruddin Mahmedovic, Van Huizen, Boris Kopitovic
Klasemen sementara grup H AFC:
Posisi Tim Main Menang seri P-K Poin:
1 PSM Makassar 2 1 1 3-1 4
2 Kuala Lumpur City 1 0 1 0-0 1
3 Tampines Rovers 1 0 0 1-3 0