Warga Makassar Pun Tak Sabar Menanti Andi Utta di Debat Pilkada Bulukumba

BULUKUMBA – Calon Bupati Bulukumba Andi Muchtar Ali Yusuf atau Andi Utta menjadi sosok yang dinantikan warga di Debat Publik Antar Paslon yang digelar KPU Bulukumba. Tak cuma warga di Bulukumba, beberapa warga yang berdomisili di Makassar turut penasaran dengan calon bupati yang berpasangan dengan Andi Edy Manaf itu.

Fadil Muhammad, warga Makassar asal Bulukumba mengaku penasaran dengan sosok cabup terkaya di Indonesia pada Pilkada 2020 itu. Dia kagum dengan niat tulus Andi Utta yang rela pulang kampung untuk membangun daerah.

“Saya penasaran karena info beredar dia tidak ingin menerima gaji dan disumbangkan untuk guru mengaji. Ini luar biasa bagi saya bagi seorang Bupati makanya saya harus tunggu di tv,” ujar alumni Teknik Unhas tersebut.

Hal sama diutarakan H Hamzah, salah seorang warga Bontonyeleng, Kabupaten Bululumba. Hamzah mengaku telah bertemu langsung Andi Utta saat kampanye dialogis.

“Saya sudah ketemu di kampanye. Dia sosok yang dinantikan masyarakat khususnya petani dengan program yang berbeda,” katanya.

Menurut H Hamzah, Andi Utta adalah sosok yang kharismatik, jenius dan memiliki jaringan luas hingga manca negara.

Sehingga hal itu diyakininya akan membawa angin segar untuk perubahan di Bulukumba.

“Saya yakin dan optimis Andi Utta akan tampil memukau di debat. Dia paham programnya dan mampu menjelaskan, kita lihat saja nanti,” tegasnya.

Debat Kandidat Pilkada Bulukumba digelar Jumat 6 November 2020 pukul 19:30 Wita di Hotel Gammara Makassar. Debat tersebut tayang secara live di Celebes Tv Makassar dan Citra TV Kabel Bulukumba.

Acara debat sesi pertama itu juga akan disiarkan langsung via streaming Facebook KPU Bulukumba. ###