Makassar, Beritasidrap.com – Pengusaha muda asal Makassar, Erwin Aksa, membuat heboh sosial media Twitter.
Penyebabnya adalah unggahan status di Twitter (@erwinaksa_id) pada Rabu 19 Juni 2019.
Pada status itu Erwin menulis kutipan singkat.
“Saya lebih suka gagal dengan kehormatan daripada menang dengan menipu,” tulisnya.
Cuitan ini mendapat respon dari follower Komisaris Bosowa Group itu.
Beberapa diantaranya memuji Erwin yang teguh pendirian.
Status Wakil Ketu KADIN ini pun menjadi viral.
Bahkan telah disukai lebih 12 ribu kali. Menamggapi hal itu, Erwin membuat status klarifikasi.
“Yang saya cuit adalah tentang quotes, nilai-nilai kehidupan. Tidak ada kaitannya dengan politik ya sahabat semua… Selamat Malam :),” tulisnya.
Seperti diketahui, Erwin adalah salah satu tokoh muda yang memberi dukungan kepada pasangan Prabowo Sandi di Pilpres 2019. ***