Sempat Anjlok, Kini Harga Ice Network Merangkak ke $0,008 Per Koin

Pergerakan harga Ice Network Selasa (23/1/2024)

New York, Beritasidrap.com – Harga kripto Ice Network menunjukkan kenaikan harga pada Selasa pagi (23/1/2024) waktu Indonesia.

Dikutip dari situs resmi bursa OKX, harga ICE berada pada angka 0,008 USD per ICE.

Sebelumnya pada Senin waktu Indonesia , Ice anjlok ke angka 0,006 USD per koinnya.

Sekaligus menjadi titik terendah sejak Ice Network resmi dirilis di bursa OKX secara eksklusif.

Sementara itu, komunitas Ice terus mengalami perkembangan meski nilai Ice masih belum seperti diharapkan.

Beberapa pengguna Ice mengaku melakukan hold atau penyimpanan mata uang Ice di akun bursa.

Mereka berharap nilai Ice akan naik signifikan jelang pelepasan mainnet pada Oktober 2024.

“Ayo nambang terus, hold dulu gaes sampai mainnet,” ajak akun @pratwai2 dalam Twitter miliknya mengomentari postingan Ice Network.

Ice adalah mata uang digital baru yang dapat ditambang melalui aplikasi ponsel.

Masyarakat umum dapat menambang koin gratis setiap hari hanya dengan cara tap-to-mine. ***